Intiland Resmi Gandeng ION Network untuk Bangun Data Center di Surabaya
PT Intiland Development Tbk resmi menandatangani perjanjian kerja sama strategis dengan ION Network (PT Solusi Data Cepat) untuk pengelolaan pusat data (data center) yang berlokasi di Surabaya. Penandatanganan kerja sama ini dilangsungkan di Gedung Intiland Tower, dan menjadi langkah awal Intiland dalam memasuki sektor Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), khususnya bisnis data center.
Dalam sambutannya, Utama Gondokusumo, selaku Wakil Direktur Utama PT Intiland Development Tbk, menyampaikan bahwa langkah ini merupakan bagian dari strategi diversifikasi bisnis perusahaan.
"Alasan utama Intiland memasuki bisnis ICT atau data centeradalah untuk menjawab kebutuhan infrastruktur digital yang semakin tinggi di Indonesia," ujarnya.
Lebih lanjut, pihak Intiland menegaskan bahwa pemilihan ION Network sebagai mitra bukan tanpa alasan.
Baca Juga: Genjot KPR Nonsubsidi, BTN Gandeng Raksasa Properti dan Marketing Agent
"Kami memilih ION Network karena reputasinya yang kuat sebagai penyedia layanan infrastruktur digital yang andal dan berkembang pesat. Jangkauan layanan serta kapasitas teknologinya sejalan dengan visi kami dalam membangun fasilitas data centeryang berkualitas," tambahnya.
Sementara itu, Chief Marketing Officer (CMO) ION Network, Ricky Simanjuntak, menegaskan komitmen pihaknya dalam mendukung mitra baru yang memasuki industri ICT.
"ION Network siap menjadi mitra teknologi terpercaya bagi PT Intiland Development Tbk. Dengan infrastruktur data centeryang aman, scalable, dan berstandar tinggi, kami optimistis kolaborasi ini akan memberikan kontribusi nyata bagi pertumbuhan ekosistem digital di Indonesia," ungkap Ricky.
Kerja sama ini diharapkan menjadi tonggak awal kolaborasi jangka panjang antara kedua perusahaan dalam mendukung pengembangan layanan digital dan infrastruktur data center.
(责任编辑:娱乐)
- Sering Bikin Sakit Pinggang, Masturbasi Merusak Ginjal?
- KPK Dalami Dugaan Mardani Maming Kendalikan Perusahaan Tambang
- Serahkan Fisik Emas Pospay Gold, Pos Indonesia Dukung Pengembangan UMKM Ponpes Buntet
- Diduga Provokator, Polisi Tangkap Delapan Pengunjuk Rasa Tolak Kenaikan BBM
- Kekuatan 'Sihir' Harry Potter Masih Jadi Mesin Uang Pariwisata Inggris
- Terima Kelola Izin Tambang, Muhammadiyah Bentuk Tim Khusus yang Diketuai Muhadjir Effendy
- Lawan Arah hingga Picu Kecelakaan di Tol MBZ, Lettu GDW Dipastikan Kena Sanksi Disiplin
- FOTO: Menyambut Festival Salju dan Es Harbin di China
- FOTO: Meriah Hari Pertama Jakarta x Beauty 2024
- Diduga Provokator, Polisi Tangkap Delapan Pengunjuk Rasa Tolak Kenaikan BBM
- Sempat Viral, Aloha PIK 2 Sudah Dibuka, Ini Deretan Fasilitasnya
- Jangan Disalahkan, Ini Alasan Perempuan Suka Memalsukan Orgasme
- 7 Tanda Cowok Introvert Suka Kamu, Malu
- KPK Cecar Ketua Gapensi Semarang soal Pengaturan Jatah Proyek Pemkot Periode 2023
- Kekuatan 'Sihir' Harry Potter Masih Jadi Mesin Uang Pariwisata Inggris
- Sempat Viral, Aloha PIK 2 Sudah Dibuka, Ini Deretan Fasilitasnya
- ASN DKI WFH 50 Persen, Kemacetan di Jakarta Turun 4 Persen
- Kementerian Ekraf Berupaya Jaga Hak Cipta dan Orisinalitas IP Industri Penerbitan
- Rayakan 20 Tahun Java Jazz, ini yang Dilakukan BNI
- Pemprov DKI: Pengaturan Jam Masuk Kerja Bagi Perusahaan Swasta Bersifat Imbauan